Comentários do leitor

Ikuti Perkembangan Kaum Muda, Astra Financial Perkuat Digitalisasi Layanan

por Shayna Hofmann (15/07/2022)


Sariagri - Astra Financial meluncurkan berbagai inovasi digital guna mengikuti perkembangan perilaku konsumen, terutama kaum muda yang semakin akrab dengan platform digital. 
Inovasi-inovasi tersebut membuat layanan keuangan Astra Financial tidak hanya dapat dijangkau di kota besar melalui cabang offline namun juga online di berbagai wilayah di Indonesia, ujar Director in Charge Astra Financial, Suparno Djasmin saat Silaturahim Pimpinan Media di Jakarta, Rabu (22/6).
Suparno mengungkapkan berbagai layanan keuangan digital diluncurkan oleh Astra Financial seperti MAUCASH, MOXA, AstraPay, hingga SEVA. Seluruh layanan digital tersebut turut berperan untuk memperkuat layanan offline yang sudah ada serta menjadi pelengkap dari ekosistem Astra Financial, jelasnya.
Suparno Djasmin menekankan strategi utama Astra Financial dalam memberikan layanan keuangan yang prima dan terintegrasi, yakni meyakini pentingnya Synergy and Value Creation within Astra Ecosystem. 
Hal ini didukung dikarenakan Astra Financial memiliki keunggulan tersendiri sebagai bagian dari ekosistem Astra, oleh karena itu kami akan terus memperkuat kerjasama yang sudah berjalan dan mencari area bisnis baru untuk dapat bersinergi untuk mencapai kepentingan bersama, paparnya.
Suparno mengungkapkan pandemi mendorong masyarakat terbiasa menggunakan layanan digital dalam kehidupan sehari-hari. Terkait hal itu Astra Financial terus melakukan digitalisasi untuk beradaptasi dengan kebutuhan konsumen dengan tetap memberikan layanan keuangan yang terintegrasi dan prima.
Performa Bisnis Meningkat
Terkait kinerja, Suparno memaparkan Astra Financial mencatatkan peningkatan performa bisnis yang positif selama kuartal pertama tahun 2022. Pertumbuhan bisnis tersebut didukung oleh sejumlah inovasi digital dan peluncuran produk baru.
Peningkatan mobilitas masyarakat membuat permintaan terhadap produk otomotif dan layanan Berita Keuangan dari Astra mengalami peningkatan. Hal tersebut tercermin dari pertumbuhan aset Astra Financial yang meningkat menjadi Rp142 triliun di kuartal pertama yang berakhir di 31 Maret 2022 dari Rp 135 triliun pada  31 Desember 2021. Selain itu, Astra Financial mencetak pertumbuhan laba sebesar 50 persen menjadi Rp1,5 triliun dibandingkan kuartal pertama tahun 2021 senilai Rp985 miliar.
Baca Juga: BNI Gaet Diaspora di Hong Kong Dorong UMKM Jabar Masuk Pasar GlobalSurat Utang Hijau BNI Kelebihan Permintaan 4 Kali Akibat Tingginya Minat
Astra Financial adalah divisi jasa keuangan Astra yang terdiri dari perusahaan pembiayaan roda empat: PT Astra Sedaya Finance (ACC) dan PT Toyota Astra Finance (TAF), pembiayaan roda dua: PT Federal International Finance (FIFGROUP), pembiayaan alat berat: PT Surya Artha Nusantara Finance (SANF) dan PT Komatsu Astra Finance (KAF), Asuransi: PT Asuransi Astra Buana (Asuransi Astra) dan PT Asuransi Jiwa Astra (Astra Life), Berita Keuangan Dana Pensiun Astra (DPA), PT Astra Mitra Ventura (Astra Ventura), PT Astra Welab Digital Arta (MAUCASH), PT Astra Kreasi Digital (MOXA), PT Astra Digital Arta (AstraPay), dan PT Astra Auto Digital (SEVA).
Kami bersyukur semakin membaiknya pengelolaan pandemi telah berdampak kepada pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini berpengaruh positif terhadap bisnis Astra Financial di kuartal pertama 2022. Kondisi ini tentunya akan menjadi semangat bagi kami untuk terus berinovasi dan memberikan layanan keuangan yang prima kepada masyarakat, pungkas Suparno Djasmin.
Pada kesempatan itu, Suparno menyatakan komitmen Astra Financial untuk mendukung industri otomotif di Indonesia telah diimplementasikan dengan menjadi sponsor utama Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 untuk keempat kalinya, yaitu di Jakarta pada tanggal 11-21 Agustus 2022, Surabaya (14-18 September 2022), dan Medan (5-9 Oktober 2022).